Senin, 03 Juni 2013

Sejarah Klub Chelsea FC

Chelsea FC, klub Liga Inggris yang satu ini memang patut untuk diwaspadai, musim lalu saja klub yang juga ditaburi oleh banyak pemain bintang ini meraih sukses di liga bergengsi seantero eropa yaitu liga champions dengan meraih gelar sebagai juara, namun sayangnya di musim ini mereka kurang beruntung karena di babak penyisihan Grup, Klub sepak bola asal London, Inggris ini sudah lebih dulu tereliminasi, namun mereka tak putus asa dengan masuk ke liga UEFA, dan sejauh ini lolos ke babak Semifinal.

Chelsea kini berada dibawah kepemilikan Roman Abrahamovic, dan sejak diketui oleh pengusaha asal Russia ini, The Blues selalu bertabur pemain bintang dan pelatih-pelatih hebat, walau ditahun sebelumnya mereka sempat menoreh sejarah yang cukup panjang. Berikut lebih lengkap menngenai Sejarah Chelsea FC. yang pernah merasakan juara liga champion yang akhirnya direbut Bayern Munchen pada 2013 ini.

Pendirian klub sepak bola ini pertama kali sempat ditolak, pengajuan pembuatan klub dan stadion baru ini diajukan oleh H.A Mears pada tahun 1904, pengajuan tersebut ditolak karena di kota Fulham sendiri sudah ada klub sepak bola yang bernama "Fulham FC", dan pada akhirnya di tahun 1905 tanggal 10 maret di sebuah Pub yan bernama The Rising Sun, akhirnya nama "Chelsea FC" secara resmi menjadi nama klub sepak bola ini walaupun beberapa nama sempat diajukan untuk menjadi nama klub ini seperti Stamford Bridge FC, Kensington FC, dan London FC. Chelsea FC kala itu pertama kali bermain di Kompetisi yang bernama Footbal League, dan seorang pemain asal Skotlandia John Robertson, merangkap menjadi manajer klub sekaligus pemain kala itu.

Chelsea FC baru pertama kali mencicipi gelar liga inggris mereka pada tahun 1964–65, kemudian gelar pertama Piala FA pada tahun 1969–70, Gelar FA Community Shield pertama tahun 1955, tahun 1970 menjadi juara Piala Winners UEFA, kemudian gelar pertama Piala Super Eropa pada tahun 1998, dan di tahun 2011/2012 Chelsea pertama kali nya meraih gelar Liga Champions dibawah asuhan Roberto Di Matteo. Sejak tahun 2005, Chelsea seolah kembali bangkit dari kubur ketika berada dibawah kepemilikan roman abrahamovic, saat itu mereka berhasil merebut kembali gelar liga inggris, gelar piala FA, dll dibawah asuhan Jose Mourinho yang sekarang tengah menjadi pelatih Real Madrid. Beberapa pemain pun sempat membela The Blues Chelsea, diantaranya Ruud Gullit, Vialli, Shevcenko, dan hingga kini beberapa nama pemain hebat tetap berada di Stamford Bridge untuk membela Chelsea.-  Agen Bola.

Kamis, 28 Maret 2013

Profil klub Manchester City

Manchester City atau yang akrab dengan julukan 'The Citizen' adalah salah satu klub papan atas Liga Inggris yang berhasil meraih gelar sebagai juara liga primer inggris musim lalu (2011/2012), klub yang berada satu kota dengan Manchester United ini ternyata juga ditaburi oleh banyak pemain bintang, diantara nya adalah Carlos Tevez, Joe Hart, David Silva, Samir Nasri, Dzeko, dll.

Selain pemain-pemain tersebut, pihak Manchester City juga mengincar pemain-pemain handal lainnya di bursa transfer nanti karena pemilik The Citizen ini adalah seorang pengusaha yang kaya raya, ia bahkan mengeluarkan banyak sekali dana untuk merombak squad The Citizen termasuk membeli pelatih 'Roberto Mancini' yang sukses membawa City meraih piala FA dan Liga Inggris. The Citizen adalah Derby nya 'The Red Devils' mereka memiliki markas kebanggan bernama Etihad Stadion. Nah, berikut adalah Profil Lengkap Manchester City.


Nama lengkap Klub   :  Manchester City Football Club (Manchester City F.C)/ Man. City
Tanggal berdiri     :  1880 dengan nama West Gorton
Julukan             :  - The Citizen
                       - City     
                       - The Sky Blues
Stadion Kebanggaan  :  Etihad Stadion
Lokasi Stadion      :  Manchester, Inggris
Kapasitas Stadion   :  48.000
Pemilik Klub        :  Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan (Uni Emirat Arab)
Ketua Klub          :  Khaldoon Al Mubarak (Uni Emirat Arab)
Manajer/pelatih klub:  Roberto Mancini (Italia)
Bermain di          :  Liga Utama Premiere League Inggris
Situs Resmi         :  www.mcfc.co.uk

Manchester City adalah sebuah klub yang bermarkas di Etihad Stadion, Manchester, Inggris. Berbicara tentang sejarah klub ini, klub yang digawangi oleh berbagai pemain bintang ini dulu nya bernama West Gorton atau St. Marks, klub ini lahir di sebuah distrik timur kota Manchester, kemudian pada tahun 1887 berubah nama lagi menjadi Ardwick A.F.C, yang akhirnya di tahun 1897 secara resmi menggunakan nama 'Manchester City' hingga sekarang.

Pada era tahun 1980 an, klub yang di juluki The Sky Blues ini sempat mengalami 'masa kritis' mulai dari terdegradasi ke divisi tingkat III, kemudian kembali ke Tingkat II, dan hingga tidak bisa lolos ke babak semi final piala FA kala itu. City benar benar berada dalam masa kritis, hingga seorang pengusaha sekaligus perdana mentri Thailand mengambil alih klub ini, akhirny City berhasil kembali lagi ke liga utama English Premiere League. Namun, lantaran terkait kasus korupsi yang dilakukan oleh pemiliknya itu di Thailand, akhirnya City berpindah tangan ke  Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan seorang anggota kerajaan Abi Dhabi, Uni Emirat Arab, tepatnya tahun 2008. Dan saat itulah city mengalami perombakan besar, yang merekrut pemain-pemain bintang. Akhirnya musim 2011/2012 lalu, City sukses dengan hasil sebuah gelar juara liga Premiere Inggris. - Agen Sbobet

Minggu, 17 Februari 2013

Neymar Segera Merapat ke Barcelona

Lagi lagi salah satu pemain muda Brasil yang merupakan pemain berbakat dunia dikabarkan akan melanjutkan karir nya bersama Barcelona, dia adalah Neymar. Neymar bisa dikatakan sebagai salah satu pemain terbaik dunia yang dimiliki oleh Timnas Brasil, dan saat ini ia tengah membela klub liga brasil yaitu Santos FC, kiprah nya di klub ini tentu sudah tidak bisa diragukan lagi. Namun, kontrak Neymar nampaknya akan segera habis, berujung pada musim panas 2014 mendatang, sontak tersiar kabar bahwa Beberapa klub siap merekrut The Next Best Player Football ini.

Barcelona adalah salah satu kandidat besar yang sering dikaitkan dengan kepindahan Neymar ke Eropa, beberapa isu mulai bermunculan bahwa Neymar akan segera bergabung di Camp Nou, lantas saja beberapa pemain Los Blaugrana pun memberikan komentar atas kabar yang beredar ini. Diantara nya Pedro Rodriguez yang mengaku sama sekali tidak tahu menahu soal 'kabar' kedatangan Neymar ke Camp Nou, Gelandang serang asal Spanyol ini juga mengatakan bahwa akan sangat ketat perebutan posisi jika memang Neymar bergabung ke Los Blaugrana karena Neymar memang merupakan salah satu pemain terbaik Dunia.

Selain itu Pedro juga memastikan bahwa berita tentang transfer neymar ke barcelona yang diharapkan oleh banyak pihak itu belum sampai ke telingan pemain, bahkan pedro sendiri baru mengetahui kabar ini. Nah, beda hal nya dengan Dani Alves, yang mengaku sudah mendengar kabar transfer 'Neymar' ini, ia pun berkomentar tentang kabar yang beredar tersebut, Alves mengaku telah memberikan nasihat kepada Neymar, namun semua keputusan ada ditangan rekan satu tim di Brasil itu. Tak hanya itu, bahkan Dani Alves berani memastikan bahwa Neymar bakal merumpun di Eropa.

Namun, sayangnya kontrak Neymar dengan klub asal Brasil 'Santos' masih tersisa hingga musim panas tahun 2014 mendatang, selain itu nampaknya klub-klub raksasa eropa yang mengincar jasa pemain muda berbakat ini harus lebih bersabar karena ia mengaku akan tetap 'stay' di Santos FC dan tidak akan pindah sebelum Piala Dunia 2014 yang akan berlangsung di Negara nya itu berakhir.

Sejauh yang kami tahu, Neymar adalah salah satu calon pemain terbaik Dunia, nama nya sering di kait kaitkan dengan Christiano Ronaldo dan Lionel Messi, ia memiliki skill dribbling yang bagus, tak heran jika banyak klub raksasa Eropa yang mengincar pemain berusia 21 tahun ini. -  Agen Sbobet

Selasa, 05 Februari 2013

Sang Mesiah Emosi

Laga El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona telah berlangsung beberapa waktu lalu, sehari setelah partai tersebut tidak ada berita kontroversial apapun yang muncul, namun beberapa hari kemudian mulai bermunculan nya berita-berita kontroversi yang kabarnya terjadi saat laga el clasico berlangsung, salah satu nya adalah Tindakan Lionel Messi yang menghina beberapa pemain Real Madid, bahkan sempat meludahi bench real madrid, benarkah demikian ?

Selama ini peraih penghargaan Ballon D'Or 4 kali berturut-turut itu terkenal dengan sifatnya yang 'kalem' dan polos, namun siapa sangka ternyata di balik kekaleman nya itu Messi sempat mengeluarkan emosi nya saat laga el clasico, disaat tengah berlangsung maupun setelah usai pertandingan, Callejon sebagai salah satu punggawa El Real mengaku melihat Messi menghina Arbeloa di lorong menuju ruang ganti usai pertandingan 'panas' ini berlangsung.

Callejon mengatakan bahwa Messi juga sempat mendekati Arbeloa ketika berada di tempat parkir, pemain bernomor punggung 10 asal Argentina itu mencari Arbeloa hanya untuk menghina nya saja, menurut pengakuan Callejon, Mengatakan bahwa Arbeloa itu adalah 'Boneka Mourinho', ia pun sempat kaget dengan apa yang dikatakan Messi, karena selama ini Messi terkenal kalem dan tak pernah sekasar itu.

Callejon menilai Sikap Messi itu keterlaluan karena mendatangi seseorang sampai ke tempat parkir hanya untuk menghina nya itu adalah suatu hal yang tidak perlu dilakukan oleh pemain profesional seperti Lionel Messi. Bukan hanya Callejon yang tak terima dengan Sikap Messi, istri Arbeloa pun sempat menyindir Messi lewat akun twitter nya. Namun hingga saat ini tak ada pernyataan dari pihak messi atau Arbeloa.

Ternyata bukan hanya itu yang dilakukan striker Asal Argentina ini, Messi juga sempat berulah ketika pertandingan berlangsung, ia tertangkap kamera meludah kearah bench Los Blancos, dan sontak kejadian yang tertangkap kamera ini langsung heboh di Media Masa Spanyol, dan publik spanyol banyak yang tidak setuju dengan sikap Messi itu.

Namun, terkait berita 'kontroversi' tersebut, akhirnya beberapa pemain Barcelona angkat bicara, beberapa pemain mengatakan permainan kala itu memang berlangsung sangat panas, Messi sempat dikasari oleh arbeloa, dan kemungkinan Lionel Messi sudah tidak bisa lagi menahan emosi nya, lantas mengeluarkan kata-kata yang tidak senonoh itu. Tak hanya itu, Salah satu pemain juga mengaku telah diinjak oleh Michael Essien namun ia tidak berkomentar apa-apa soal insiden tersebut. Sejak Dulu El Clasico memang selalu 'panas' tak heran jika insiden seperti ini terjadi. - Agen Sbobet

Kamis, 31 Januari 2013

Mourinho Terancam Dipecat dari Madrid

Jose Mourinho adalah salah satu pelatih terbaik dunia yang mampu membawa klub yang dilatihnya meraih beberapa gelar, salah satunya adalah Chelsea, dan FC Internazionale. Chelsea yang sukses meraih gelar Liga Inggris, juga piala FA juga berkat pelatih asal Portugal itu. Sedangkan FC Internazionale sukses meraih Trebble Winner kala berada dibawah latihan Jose Mourinho. Dan kali ini pria yang akrab disapa 'Mou' itu melatih Los Blancos Real Madrid, ia pun sukses membawa Madrid meraih gelar Liga Spanyol musim lalu.

Pria yang bernama lengkap José Mário dos Santos Mourinho Félix ini menamakan dirinya sebagai 'The Special One' dimana dia melatih, disitu juga ada gelar. Saat ini Mourinho berusia 50 tahun dan dulunya ia adalah seorang asisten wasit di Chelsea, namun siapa sangka sekarang malah menjadi salah satu pelatih terbaik di Dunia. Selama melatih Real Madrid, Mourinho kerap mendapatkan masalah dan ketidak puasan dari para suporter lantaran musim ini 'Los Blancos' tertinggal jauh dari Rival Mereka Barcelona yang sedang asik bertengger di posisi pertama Klasmen sementara Liga Inggris.

Lantaran tak ada kesempatan lagi untuk meraih gelar La Liga, Real Madrid kemungkinan akan mengejar gelar Copa Del Rey, juga Trophy Liga Champions. Namun di kedua piala ini, mereka harus berhadapan dengan 2 raksasa dunia, di Copa Del Rey mereka berhadapan dengan Barcelona sedangkan di Liga Champions Jose Mourinho akan bersiap bertemu dengan Sir Alex Ferguson. Piala Champions bisa dikatakan sebagai salah satu harapan besar Jose Mourinho, dan mau tidak mau mereka harus bekerja keras mengalahkan MU untuk bisa melaju ke babak selanjutnya.

Mengalahkan MU bukanlah hal mudah bagi Pelatih asal Portugal itu, karena Fergie dan anak asuhnya tengah berada di performa yang 'baik', juga dengan pemain yang cukup 'fit' dan sedang 'berapi-api'. Ini mungkin akan jadi alasan latihan keras para pemain Real Madrid juga Mourinho, dan kabar terbaru yang kami dapatkan adalah, Jose Mourinho terancam akan dipecat jika di Liga Champions nanti Real Madrid dikalahkan oleh MU.

Berita heboh ini hadir sejak adanya 'keretakkan' diruang ganti antara Jose Mouriho dengan beberapa pemain yang tidak setuju dengan keputusan Mou. Keputusan tersebut berkaitan dengan penggantian posisi Gomez dan Iker Casillas dalam laga melawan City. Sejak itulah Mourinho mendapat kecaman dari berbagai pihak. Kita lihat saja nanti bagaimana nasib pelatih asal Portugal ini, Madrid akan menjamu MU di Leg Pertama 14 Februari 2013, dan di Leg Kedua 6 Maret 2013 di Old Trafford. - Agen Sbobet